
Kampar Bertekad Kembali Juara Umum di MTQ ke-40 Provinsi Riau
Media Kampar – Setelah dua tahun tidak diadakan, Pelaksanaan Musabah Tilawati Qur’an (MTQ) di tingkat Riau akhirnya MTQ Riau kembali digelar pada 2022. Dr Kamsol mengatakan bahwa pada MTQ ke-40 ini Kampar bertekad kembali juara umum.
Pasca pandemi Covid-19, MTQ Provinsi Riau terakhir dilaksanakan di Kabupaten Kampar pada tahun 2019 dan absen pada tahun 2020-2021 dan kembali dilaksanakan pada Minggu (24/7) di Kabupaten Rokan Hilir, pada malam pembukaan digelar devile kafilah yang di awali oleh kafilah Kabupaten Kampar disusul 11 Kabupaten /Kota Se Provinsi Riau yang dilanjutkan dengan Pemukulan bedug pertanda MTQ XL tahun 2022 Tingkat Provinsi yang berlansung mulai tanggal 24 s/d 30 Juli 2022 di Bagan Siapi-api Kabupaten Rokan Hilir.
MTQ ke-40 tingkat Provinsi Riau dibuka langsung oleh Drs Syamsur,M.Si, dan diikuti oleh 12 Kabupaten /Kota Se Provinsi Riau, Kafilah Kampar dengan jumlah peserta sebanyak 53 peserta, Kabupaten Kampar kembali bertekad untuk meraih juara umum dan membawa kembali Piala bergilir ini ke Kabupaten Kampar. Ia berharap semua perwakilan Kampar dapat berkompetisi dengan maksimal dan baik. Ia juga berharap semoga perhelatan ini berjalan dengan lancar dari awal hingga akhir.
Baca juga: Karhutla di Kampar Meningkat, Hanguskan 139,4 Hektar Lahan
Hal itu disampaikan Pj Bupati Kampar Dr Kamsol, MM, usai menyerahkan Piala Bergilir kepada Gubernur Riau saat pembukaan MTQ yang juga diikuti langsung para Bupati/Walikota se-Provinsi Riau.
Selain itu, didampingi istri Deswita Kamsol, bahwa sebagai acuan dan pedoman, Kabupaten Kampar pada Mtq tahun 2019 selain sukses dalam pelaksanaan, Kampar sebagai tuan rumah juga sukses meraih juara umum. Maka itu ia optimis jika pada acara MTQ kali ini Kampar dapat membawa pulang kembali juara umum dan piala bergilir. Sebelumnya Kampar memang telah menjadi juara umum dan membawa pulang piala bergilir.
Jadi bukan tidak mungkin jika Kampar meraih juara umum lagi dan mempertahankan piala bergilir di Mtq ke-40 Rokan Hilir. Semangat yang dibawa perwakilan Kabupaten Kampar ia sebut menjadi bekal yang sangat kuat untuk membawa kampar meraih berbagai juara.
“Saya berharap tahun depan piala ini menjadi piala tetap bagi Kabupaten Kampar,” kata Kamsol.
Baca juga: Heboh Jembatan Rusak Di Indragiri Hilir, Ini Fakta Yang Sebenarnya